FAKTOR PENYEBAB PENDING CLAIM RANAP JKN DENGAN FISHBONE DIAGRAM DI RSUP DR KARIADI
DOI:
https://doi.org/10.33560/jmiki.v10i2.480Keywords:
Klaim BPJS, fishbone diagram, pending claimAbstract
Â
Pembiayaan kesehatan di rumah sakit diperoleh dari pembayaran klaim oleh BPJS Kesehatan. BPJS Kesehatan melakukan purifikasi dan verifikasi berkas klaim. Berkas klaim yang dinyatakan tidak lengkap oleh BPJS Kesehatan, menyebabkan pending claim yang berdampak keterlambatan pembayaran klaim. Berdasarkan studi pendahuluan di RSUP Dr Kariadi ditemukan permasalahan penyelenggaraan klaim JKN yakni pending claim 3,67%. Penelitian dilakukan bertujuan menganalisis faktor penyebab pending claim rawat inap JKN di RSUP Dr Kariadi dengan fishbone diagram. Jenis penelitian adalah kualitatif. Pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dokumentasi, brainstorming. Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor-faktor penyebab pending claim, meliputi : faktor man terkait ketidaktelitian petugas menyebabkan ketidakakuratan koding 1,26%, kesalahan input data klaim 0,01%, ketidaklengkapan informasi pendukung diagnosis dan tindakan pada resume medis 0,31%. Faktor material menyebabkan berkas tidak lengkap 0,10%. Faktor machine berasal dari gangguan sistem aplikasi Jasa Raharja 0,21%, serta faktor method karena perbedaan persepsi antara koder dan verifikator BPJS Kesehatan terhadap kaidah koding dan regulasi klaim 0,83%. Akar penyebab masalah adalah kurangnya waktu penyelesaian klaim, gangguan sistem Jasa Raharja, kurangnya filter dalam memenuhi kelengkapan syarat berkas klaim. Upaya perbaikan yaitu koordinasi antar instansi terkait penyelesaian perbedaan persepsi coder RS dan verifikator BPJS Kesehatan serta gangguan sistem Jasa Raharja, percepatan RME pada seluruh berkas klaim yang dipersyaratkan untuk mencegah pengembalian berkas klaim tidak lengkap.
Â
Â
Downloads
References
Deharja, A., Santi, M. W., & Nabila, S. F. (2020). Analisis Penyebab Pending Klaim Akibat Koding Berkas Rekam Medis Pasien Rawat Inap di RSUPN Dr Cipto Mangunkusumo. Jurnal Kesehatan, 1(4), 492–501.
Emerson, H. (2021). Unsur Unsur Manajemen : Pendapat Para Ahli dan Penjelasannya. Artikel Pendidikan, 1–7.
Indawati, L. (2019). Analisis Akurasi Koding Pada Pengembalian Klaim BPJS Rawat Inap Di RSUP Fatmawati Tahun 2016. Jurnal Manajemen Informasi Kesehatan Indonesia, 7(2), 113.
Jannah, F. M. (2015). Hubungan Kualifikasi Coder Dengan Keakuratan Kode Diagnosis Rawat Jalan Berdasarkan ICD-10 Di RSPAU dr S Hardjolukito Yogyakarta.
Kementerian Kesehatan RI. (2016). PMK 76 tentang Pedoman Indonesian Case Based Groups (INA CBG’s) dalam Pelaksanaan Jaminan Kesehatan Nasional. Menteri Kesehatan Republik Indonesia, 1–275.
Kusnadi, E. (2008). Fishbone Diagram dan Langkah-langkah Pembuatannya. 1–6.
Kusumawati, A. N., & Pujiyanto. (2018). Faktor-Faktor Penyebab Pending Klaim Rawat Inap di RSUD Koja tahun 2018.
Mandey, S., & Sahangggamu, P. (2014). Pengaruh Pelatihan Kerja, Motivasi, Dan Disiplin Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Pada Pt. Bank Perkreditan Rakyat Dana Raya. Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis Dan Akuntansi, 2(4), 514–523.
Nilma. (2018). Analisis Cause Effect Mengenai Dampak Dari Implementasi Bandung Smart City. Faktor Exacta, 11(1), 57.
Noviatri, L. W., & Sugeng. (2016). Analisis Faktor Penyebab Keterlambatan Penyerahan Klaim BPJS di RS Panti Nugroho. Jkesvo (Jurnal Kesehatan Vokasional), 1(1), 22–26. http://journal.ugm.ac.id/jkesvo
Nuraini, N, & Wijayanti, R. . (2018). Optimizing the management of claims pending of bpjs inpatients at hospital x 2018. The First International Conference of Food and Agriculture, 619–623.
Nuraini, Novita. (2015). Analisis Sistem Penyelenggaraan Rekam Medis di Instalasi Rekam Medis RS “ X †Tangerang Periode April-Mei 2015. Jurnal Administrasi Rumah Sakit, 1(2), 147–158.
Nurdiah, R. S., & Iman, A. T. (2016). Analisis Penyebab Unclaimed Berkas Bpjs Rawat Inap Di Rsud Dr. Soekardjo Tasikmalaya. Jurnal Manajemen Informasi Kesehatan Indonesia, 4(1), 23–28.
Purwaningsih, & Puspitasari, L. (2018). Pengaruh Jumlah Pasien BPJS Kesehatan Terhadap Pendapatan Rumah Sakit Umum Daerah dr. Abdul Rivai Kabupaten Berau. ECO-BUILD; Economy Bring Ultimate Information All About Development Journal EISSN: 2620-5416 PISSN: 2622-5336, 2(2), 42–52.
Republik Indonesia. (2013). Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 12 Tahun 2013 tentang Jaminan Kesehatan. 53(9), 1689–1699.
Rohman, H., Wintolo, A., & Susilowati, E. (2017). Analisis Penundaan Pembayaran Klaim Pada Sistem Vedika Pada Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Kesehatan Di Rumah Sakit Nurhidayah Yogyakarta. Jurnal Wiyata, 8, 72–83.
RSUP Dr Kariadi. (2021). Profil RSUP Dr Kariadi.