Penilaian Program Moewardi Wae Berdasarkan Pengetahuan dan Sikap untuk Berpartisipasi Pasien Rawat Jalan di RSUD Dr. Moewardi Surakarta
DOI:
https://doi.org/10.33560/jmiki.v8i2.280Keywords:
Tingkat Pengetahuan, Program Moewardi Wae, SikapAbstract Program Moewardi Wae merupakan program live streaming yang dibentuk oleh RSUD Dr. Moewardi Surakarta dengan memanfaatkan media sosial. Dengan mengggunakan media sosial penyampaian informasi kesehatan menjadi lebih cepat, mudah, murah serta jangkauan kepada masyarakat lebih luas. Melalui live streaming masyarakat juga dapat berkonsultasi secara langsung di kolom komentar. Peneltian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara tingkat pengetahuan tentang program Moewardi Wae dengan sikap pasien rawat jalan untuk mengikuti program Moewardi Wae di RSUD Dr. Moewardi Surakarta. Metode penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan desain penelitian observasional analitik dan pendekatan cross-sectional. Populasi penelitian ini adalah pasien rawat jalan Wijaya Kusuma RSUD Dr. Moewardi dengan pengambilan sampel menggunakan simple random sampling sebanyak 112 orang. Uji statistik penelitian ini menggunakan uji chi-square dengan tingkat signifikan (p>0,05). Hasil penelitian menunjukan bahwa ada hubungan antara tingkat pengetahuan pasien dengan sikap untuk mengikuti program Moewardi Wae di RSUD Dr. Moewardi Surakarta (p=0,014). Disarankan agar masyarakat tertarik untuk mengikuti live streaming program Moewardi Wae supaya mendapatkan informasi mengenai kesehatan dari narasumber yang terpercaya
Downloads
References
Azwar Azrul. (2010). Pengantar Administrasi Kesehatan Edisi Ketiga. Jakarta: Binarupa Aksara.
Azwar, S. (2012). Sikap Manusia Teori dan Pengukurannya. Yogyakarta: Pustaka Belajar.
Carolina, Putri, Ady Fraditha, Ika Paskaria.(2016).Hubungan Tingkat Pengetahuan dengan Sikap Keluarga menggunakan Jaminan Kesehatan Nasional di Wilayah Kerja UPTD Puskesmas Pahandut Kota Palangkaraya. Dinamika Kesehatan, 7(1), 230-235.
Heniwati.(2008).Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Pemanfaatan Pelayanan Posyandu di Kabupaten Aceh Timur. Tesis Program Studi Administrasi dan Kebijakan Kesehatan. Program Pascasarjana USU Medan.
Jalil,S.A. (2005). Teknologi Informasi untuk Kesehatan Sebagai Komunikasi Informasi Efektif Bagi Daerah. Jakarta.
Liliweri, Alo. (2011). Dasar-dasar Komunikasi Kesehatan. Yogyakarta: Pustaka Belajar.
Notoatmodjo, S. (2010). Promosi Kesehatan Teori dan Aplikasi. Jakarta: Rineka Cipta.
Notoatmodjo, S. (2014). Ilmu Perilaku Kesehatan. Jakarta: Rineka Cipta.
Nursalam. (2013). Pendekatan Praktis Metode Riset Keperawatan. Jakarta: Perpustakaan Nasional RI.
Nurudin. (2012). Media Sosial Baru. Yogyakarta: Mata Padi Pressindo.
Ortega dan Davas. (2017). The Use of New Technologies as a Tool for the Promotion of Health Education. Procedia-Social and Behavioral Sciences.
Profil Dinas Kesehatan Jawa Tengah. (2010). Implementasi Program Rumah Sakit Tanpa Dinding.dinkesjatengprov.go.id. (Diakses pada 29 April 2020).
Riduwan. (2010). Skala Pengukuran Variabel-Variabel Penelitian. Bandung: Alfabeta.
Riwidikdo, Handoko. (2009). Statistik Kesehatan: Belajar Mudah Teknis Analisis Data Dalam Penelitian Kesehatan (Plus Aplikasi Software SPSS). Yogyakarta: Mitra Cendikia Press.
Sabarguna. (2012). Hospital Development Health System. Materi kuliah SIM. Jakarta: FIK UI.
Sastradimulya, F; Nurhayati, E; Susanti, Y. (2014). Hubungan Tingkat Pengetahuan Pasien Tentang Jaminan Kesehatan Nasional Dengan Status Kepesertaan BPJS. Prosiding Pendidikan Dokter. ISSN: 2460-657X. Bandung: Fakultas Kedokteran Universitas Islam Bandung.
Sriningsih, I,. (2011). Faktor Demografi, Pengetahuan Ibu Tentang Air Susu Ibu dan Pemberian Asi Eksklusif. Jurnal Kesehatan Masyarakat. 6(2). Januari 2011. PP: 100-106.
Sudijono, A. (2008). Pengantar Statistik Pendidikan. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada.
Sugiyono. (2012). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta.
Sugiyono. (2016). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta.
Susila dan Suyanto. (2015). Metodologi Penelitian Cross Sectional Kedokteran dan Kesehatan. Klaten: Bosscript.
Yetti, Hilda. (2007).Hubungan Karakteristik Dukungan Keluarga dan Hasil Pendidikan Kesehatan dengan Kepatuhan Diit Hipertensi Pada Lansia Di Kelurahan Paseban Kecamatan Senen Jakarta Pusat. Tesis Pasca FIK UI.