Optimalisasi Analisis Data Rekam Medis Elektronik Menggunakan Business Intelligence di Rumah Sakit Islam Jakarta Cempaka Putih

Authors

  • Jayanti Aswinasih Universitas Esa Unggul
  • Aris Susanto universitas esa unggul
  • Hosizah Hosizah universitas esa unggul

DOI:

https://doi.org/10.33560/jmiki.v8i1.266

Keywords:

Business Intelligence, Rekam Medis Elektronik

Abstract

Saat ini, kemudahan akses pelayanan kesehatan memiliki pengaruh terhadap jumlah kunjungan di fasilitas kesehatan, salah satunya  adalah Rumah Sakit Islam Jakarta Cempaka Putih. Jumlah Kunjungan yang meningkat menjadikan data rekam medis pasien juga meningkat dan mengakibatkan data besar, yang dikenal dengan big data. Jumlah kunjungan rawat jalan Rumah Sakit Islam Jakarta Cempaka Putih  pada tahun 2018 sudah mencapai angka 147.232 pasien yang berasal dari wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi (JABODETABEK). Untuk pengolahan data yang besar maka diperlukan suatu model pengolahan data besar menggunakan Business Intelligence (BI). Teknologi ini dapat mempermudah pengolahan dan penyajian data dalam waktu  singkat serta menghasilkan luaran berupa dashboard yang dapat menampilkan semua informasi dalam satu jendela. Agar cepat dalam pengambilan keputusan terhadap pelayanan, mengingat jumlah kunjungan yang banyak maka diperlukan proses yang cepat agar pelayanan tidak terhambat. Jenis penelitian ini adalah action research dengan mengacu business intelligence roadmap. Teknik analisis dalam penelitian ini adalah multidimensional analysis, exploratory analysis, dan trend analysis. Hasil penelitian menampilkan sejumlah dashboard yang dibutuhkan yakni dashboard peta sebaran pasien, usia, jenis kelamin, poliklinik, diagnosis, cara pembayaran, asal rujukan dan tren kunjungan pasien, serta mengintepretasikan dashboard menjadi sebuah informasi.

Downloads

Download data is not yet available.

Author Biographies

Jayanti Aswinasih, Universitas Esa Unggul

manajemen informasi kesehatan dan mahasiswa

Aris Susanto, universitas esa unggul

manajemen informasi kesehatan dan dosen

Hosizah Hosizah, universitas esa unggul

manajemen informasi kesehatan dan kepala program studi

Published

2020-03-16

How to Cite

Aswinasih, J., Susanto, A., & Hosizah, H. (2020). Optimalisasi Analisis Data Rekam Medis Elektronik Menggunakan Business Intelligence di Rumah Sakit Islam Jakarta Cempaka Putih. Jurnal Manajemen Informasi Kesehatan Indonesia, 8(1), 78. https://doi.org/10.33560/jmiki.v8i1.266

Issue

Section

Artikel